Showing posts with label Action. Show all posts
Showing posts with label Action. Show all posts

Review TV Series : Dominion (2014–) | Heaven will rise hell on Earth.


- No comments
-
Series ini merupakan lanjutan dari film Legion (2010). 25 tahun yang lalu Tuhan menghilang. Para malaikat-Nya mengambil tanggung jawab-Nya dan menyatakan perang dengan manusia. Malaikat Gabriel memimpin "Perang Pemusnahan",... berharap memusnahkan manusia dari dunia. Dan menuntut kekuasaannya. Para malaikat yang hebat menolak untuk mengikutinya. Hanya malaikat lemah yang mengikuti Gabriel. Tetapi Michael, malaikat tertinggi, memilih bertarung untuk manusia. Dengan bantuannya, manusia dapat selamat dan membuat dinding tebal untuk melindungi diri. Hanya "Yang Terpilih" yang dapat menyelamatkan umat manusia.

Singkat cerita :

Michael (Tom Wisdom) - Dominion (2014–)
Saat Tuhan menghilang, para malaikat menyalahkan manusia. Mereka menganggap manusia telah mengotori dunia dengan dosa, sehingga Tuhan jadi kecewa dengan manusia. Tapi Ia tidak tega kalau harus mengirim air bah atau memusnahkan manusia. Sehingga Tuhan memutuskan untuk pergi dan tidak perlu melihat manusia lagi. Para malaikat yang menghabiskan hidupnya bersama dengan Tuhan, merasa sangat kehilangan.

Gabriel dan Michael. - Dominion (2014–)
Banyak malaikat yang iri dengan manusia, umat manusia telah diberi anugerah yang hebat tapi malah menyia - nyiakannya. Mungkin jika manusia menghilang dari dunia ini, Tuhan bisa lebih membuka hatinya untuk para malaikat. Gabriel pun memutuskan untuk turun ke bumi dan memusnahkan seluruh umat manusia. Para malaikat tingkat rendah terpaksa harus mengikuti Gabriel. Sedangkan para malaikat tinggi memilih untuk tidak ikut campur dan bersifat netral.

Yang Terpilih (The Chosen One) - Dominion (2014–)
Tetapi Michael, sang malaikat tertinggi memilih untuk bertarung demi manusia. Dengan bantuannya, manusia dapat selamat dan membuat kota dengan dinding tebal untuk melindungi diri. Sementara itu, ada rumor beredar yang mengatakan bahwa "Yang Terpilih" telah ditemukan. Yang Terpilih inilah yang dikatakan akan menyelamatkan umat manusia dari kehancuran.

Review Film : Daybreakers (2009) | Manusia punah, vampir merajalela.


- No comments
-
Di masa depan ada virus misterius yang mengakibatkan manusia berubah jadi vampir. Virus tersebut sangat cepat berkembang biak, mengakibatkan manusia hampir punah dengan hanya menyisahkan 5% populasi. Sekarang dunia ini bukan lagi milik manusia. Tapi kepunahan tidak hanya mengancam umat manusia saja, para vampir juga ikut terancam karena makanan mereka juga akan habis. Seorang vampir peneliti merasa kasihan dengan umat manusia. Peneliti ini yang akan jadi kunci untuk menyelamatkan umat manusia dan vampir.

Singkat cerita :

Peternakan manusia. - Daybreakers (2009)
Pada tahun 2019, dunia berubah sangat drastis. Bumi dipenuhi dengan vampir, hanya 5% populasi manusia yang tersisa dibumi. Untuk mendapatkan makanan, biasanya para vampir akan memburu manusia. Tapi karena populasi manusia tinggal sedikit, umat vampir harus menemukan solusi lain untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka. Peternakan manusia yang masih menjadi solusi sementara saat ini.

Edward Dalton (Ethan Hawke) - Daybreakers (2009)
Para peneliti vampir berusaha menemukan darah buatan yang bisa dijadikan pengganti darah manusia. Salah satu peneliti tersebut adalah Edward Dalton. Ia merasa kasihan dengan umat manusia. Ia telah berusaha mati - matian untuk menemukan solusinya, tapi hasilnya nihil. Hingga suatu malam, ia bertemu dengan sekelompok manusia. Mereka sedang diburu oleh para vampir. Edward menyelamatkan para manusia tersebut.

Dari situ Edward jadi vampir kepercayaan manusia. Ternyata para manusia telah menemukan solusi untuk manusia dan juga vampir. Kini Edward harus bersatu dan bekerja sama dengan manusia untuk menemukan solusi demi menyelamatkan umat manusia dan vampir.

Review Film : I, Frankenstein (2014) | Pemburu iblis.


- No comments
-
Setelah Dr. Victor Frankenstein mati, makhluk ciptaannya, sang mayat hidup terjebak dalam peperangan antara dua ras abadi, Gargoyle dan iblis. Ia bernama Adam. Iblis terus memburu si Adam karena ingin merasuki tubuhnya. Mereka hanya bisa merasuki tubuh tanpa jiwa seperti Adam. Dua ratus tahun kemudian, Adam keluar dari persembunyiannya. Para iblis sedang mencari tahu cara untuk membuat mayat hidup seperti Adam. Dan saat itu terjadi, akan tercipta sebuah pasukan iblis yang abadi dan tak bisa mati. Hanya Adam yang bisa menghentikannya.

Singkat cerita :

Adam (Aaron Eckhart) - I, Frankenstein (2014)
Dr. Victor Frankenstein telah mati dan makhluk ciptaannya kabur entah kemana. Tapi kemudian, ia diserang oleh sekelompok iblis. Beruntung dia diselamatkan oleh Gargoyle dan dibawa ke Katedral. Gargoyle bekerja dibawah perintah Michael, salah satu malaikat tertinggi. Manusia tidak tau mengenai peperangan abadi yang terus berlangsung setiap hari. Peperangan yang bisa menentukan nasib umat manusia. Makhluk ciptaan Victor dinamai Adam oleh para Gargoyle.

Gargoyle - I, Frankenstein (2014)
Kini Adam telah terseret dalam peperangan ini. Sang ratu Gargoyle meminta Adam untuk ikut membantu mereka dalam membasmi para iblis. Tapi Adam mengelak, ia tidak peduli dengan dunia manusia, ia lebih memilih mengasingkan diri dan tidak mau ikut campur. Setelah dua ratus tahun, Adam keluar dari persembunyiannya. Kini ia memburu para makhluk yang dulu memburunya.

Sang ratu Gargoyle. - I, Frankenstein (2014)
Para iblis tidak hanya memburu Adam saja, mereka juga sedang mencari catatan milik Dr. Victor Frankenstein. Mereka bertujuan untuk menciptakan makhluk seperti Adam supaya bisa dirasuki oleh pasukan iblis. Mereka ingin menciptakan pasukan mayat hidup yang tak bisa mati dan abadi. Hanya Adam yang bisa menghentikannya.

Review Film : Priest (2011) | Perang abadi, vampir dan manusia.


- No comments
-
Di masa depan dunia telah hancur akibat peperangan antara vampir dan manusia. Tersisa sebuah kota yang masih kokoh dengan tembok super tebal dan tinggi. Peperangan berhasil dihentikan oleh sekelompok prajurit Priest yang khusus dilatih untuk membasmi para vampir. Namun saat peperangan sudah berhenti dan dimenangkan, para Priest tidak dianggap lagi. Suatu ketika, seorang Priest nekat pergi ke luar tembok dan melanggar peraturan gereja untuk menyelamatkan anaknya yang diculik oleh vampir.

Singkat cerita :

Peperangan telah membuat kedua belah pihak hampir punah. Tidak hanya itu, mereka juga telah merusak bumi ini sehingga menjadi gersang dan beracun. Manusia dan vampir sudah berperang selama berabad - abad. Kecepatan dan kekuatan vampir jauh melebihi manusia, namun manusia juga punya sebuah sekutu yang ampuh, yaitu matahari. Tapi nampaknya itu belum cukup untuk mengalahkan vampir.

Dibentuklah sekelompok Priest yang khusus untuk membasmi vampir. Para Priest prajurit telah dilatih sejak kecil. Tak heran mereka memiliki kemampuan yang unik dan hebat. Akhirnya peperangan berhasil dihentikan. Para Priest pun dibebas tugaskan dan tidak dianggap lagi. Mereka seperti dikucilkan oleh masyarakat dan sulit untuk mendapatkan pekerjaan.

Namun semuanya berubah saat vampir menampakkan diri dan menyerang kembali. Ia membantai sebuah keluarga dan menculik seorang gadis. Perang yang dianggap telah usai, ternyata belum berakhir. Dan ternyata gadis yang diculik oleh vampir itu merupakan anak dari salah seorang Priest. Dari situlah sang Priest mulai kembali beraksi. Ia nekat pergi ke luar tembok dan melanggar peraturan gereja untuk menyelamatkan anaknya yang diculik oleh vampir.

Review Film : Legion (2010) | Malaikat terakhir telah jatuh.


- No comments
-
Tuhan telah kehilangan kepercayaan terhadap manusia. Ia memutuskan untuk mengirim bala tentara malaikat untuk turun ke bumi dan mengumumkan akhir dunia. Namun di antara semua malaikat yang ada, terdapat satu malaikat yang masih percaya kepada manusia. Michael memutuskan untuk turun ke bumi demi menyelamatkan seorang anak yang akan jadi satu - satunya harapan umat manusia. Terakhir kali Tuhan kehilangan kepercayaan terhadap manusia, terjadi air bah. Kali ini apa yang akan terjadi ?

Singkat cerita :

Michael (Paul Bettany) - Legion (2010)
Di sebuah gurun pasir yang gersang, terdapat sebuah kedai makanan bernama Paradise Falls. Mungkin sang ayah sudah gila karena membangun usaha di tengah padang gurun seperti ini. Tapi ia melakukan itu karena ia yakin kalau ini adalah sesuatu yang harus ia lakukan. Meski sang ayah tidak bisa menjelaskannya. Hal yang tak terduga juga terjadi pada anaknya. Jeep juga mendapat perasaan yang sama seperti ayahnya. Ia mendapat mimpi buruk tentang Charlie, seorang wanita yang sedang hamil. Jeep merasa harus menjaga dan merawat Charlie meski anak yang ada dalam kandungan Charlie bukanlah anaknya.

Kedai Paradise Falls - Legion (2010)
Di suatu siang, ada seorang nenek tua datang ke kedai. Awalnya nenek ini terlihat biasa saja, tapi kemudian si nenek terlihat seperti kerasukan iblis. Giginya seperti ikan hiu dan merobek leher seorang pelanggan di kedai. Setelah itu ia bisa merayap ke dinding dan pada akhirnya si nenek ini harus di tembak mati. Dari situ mulai terjadi berbagai kejanggalan dan keanehan di padang gurun tersebut.

Zombie - Legion (2010)
Sementara di tempat lain sang malaikat, Michael turun ke bumi. Ia terpaksa memotong sayapnya. Michael langsung mulai mengumpulkan senjata dan melakukan berbagai persiapan untuk datang ke kedai Paradise Falls. Dari situ misi untuk menyelamatkan umat manusia dimulai.

Review Film : The Last Witch Hunter (2015) | Hidup abadi, berburu sampai mati.


- No comments
-
Kaulder telah berhasil membunuh sang ratu penyihir. Kaulder telah mengorbankan segala sesuatu dalam hidupnya untuk memburu sang ratu penyihir. Kini ia bisa mati dengan tenang. Namun saat menjelang kematiannya, sang ratu mengutuk Kaulder untuk hidup selamanya tanpa merasakan damai sepanjang hidupnya. Sekarang Kaulder bisa hidup abadi dan memburu semua penyihir yang ada di seluruh dunia.

Namun di dunia yang modern ini, para penyihir tidak dibunuh lagi. Mereka diberi peraturan supaya tidak menggunakan sihir terhadap manusia, untuk menjaga perdamaian. Tapi saat Kaulder mengetahui bahwa sang ratu penyihir mau bangkit lagi, sudah menjadi tugasnya sebagai pemburu penyihir terakhir untuk mengalahkan sang ratu sekali lagi.

Singkat cerita :

Kaulder sedang memburu sang ratu. - The Last Witch Hunter (2015)
Istri dan anak Kaulder telah mati. Hidupnya terasa hampa, ia begitu banyak mengalami kehilangan. Tak heran jika Kaulder ini sangat menginginkan kematian. Perburuan sang ratu penyihir juga telah mencapai puncaknya. Saat Kaulder dan teman - temannya berhasil menghabisi sang ratu, maka tujuan hidupnya telah selesai. Meski sulit, singkat cerita Kaulder ini berhasil mengalahkan sang ratu penyihir.

Kaulder (Vin Diesel) dan Chloe (Rose Leslie). - The Last Witch Hunter (2015)
Sang ratu tau bahwa Kaulder ini sangat menginginkan kematian. Ia bisa merasakan kepedihan di dalam diri Kaulder. Oleh sebab itu, sang ratu tidak ingin membunuh Kaulder. Melainkan memberinya kehidupan abadi. Tapi tidak hanya itu, sang ratu memberinya keabadian dengan catatan bahwa Kaulder tidak akan merasakan damai dalam hidupnya. Dengan kata lain, Kaulder ini akan selalu merasa hampa dan merasa sedih seumur hidupnya.

Kaulder sedang kembali ke masa lalunya. - The Last Witch Hunter (2015)
Sebenarnya dengan adanya kutukan ini, Kaulder bisa memburu penyihir seumur hidupnya, menghabisi semua penyihir yang ada di dunia. Pemburuan terus berlangsung hingga kini di dunia yang modern ini. Akan tetapi sebenarnya tidak semua penyihir itu jahat, ada juga yang hanya menginginkan kehidupan yang damai. Oleh sebab itu Kaulder memberi mereka belas kasihan, membuat sebuah aturan untuk tidak menggunakan sihir terhadap manusia. Tapi saat Kaulder mengetahui bahwa sang ratu penyihir mau bangkit lagi, sudah menjadi tugasnya sebagai pemburu penyihir terakhir untuk mengalahkan sang ratu sekali lagi.

Review Film : The Accountant (2016) | Anak autis, jenius.


- No comments
-
Bercerita tentang seorang akuntan bernama Christian Wolff. Tapi ternyata dia bukan seorang akuntan saja, melainkan seorang agen rahasia dengan kemampuan yang hebat. Chris bekerja untuk berbagai klien yang merupakan penjahat kelas kakap. Hingga ia bertemu dengan seorang wanita bernama Dana Cummings. Rutinitasnya harus berhenti untuk sementara, karena nyawa Dana terancam. Chris memutuskan untuk mempertaruhkan nyawanya untuk seorang gadis yang baru saja ia temui satu minggu yang lalu.

Ini bukan sekedar film action. Film ini memiliki pesan khusus untuk kita dalam memandang anak autis, idiot, atau apapun kita menyebutnya.

Singkat cerita :

Anak autis. - The Accountant (2016)
Bagaimana kalau kita keliru ? Bagaimana jika kita telah menggunakan tes yang salah... untuk mengukur kecerdasan pada anak - anak pengidap autisme ? Mereka berbeda. Jika kita membiarkan dunia menentukan keinginan mereka. Mungkin mereka mampu melakukan hal yang lebih dari yang kita ketahui. Hanya saja, mungkin mereka tidak tahu cara mengatakannya. Atau kita belum belajar bagaimana mendengarkan mereka.

Christian Wolff (Ben Affleck) - The Accountant (2016)
Film ini bercerita tentang seorang anak autis bernama Christian. Ia menderita autisme berat sehingga sulit sekali fokus dan harus berhenti bekerja disaat ia harus bekerja. Ia juga sulit bersosialisasi dengan orang yang tak dikenal, tapi sebenarnya ia ingin bisa berkenalan dengan mereka. Satu - satunya orang yang bisa ia ajak bicara adalah adiknya. Ayahnya seorang perwira angkatan darat. Beliau takut bahwa anaknya akan dimanfaatkan atau semacamnya.

Dana Cummings (Anna Kendrick) - The Accountant (2016)
Sehingga beliau membawa Chris untuk dilatih oleh seorang spesialis, waktu Chris masih kecil. Tak heran sekarang Chris jago berantem dan ahli dalam menggunakan senjata. Ia sekarang telah menjadi seorang agen handal, jenius dan ahli menghitung. Ia sering berpindah - pindah tempat sesuai dengan misinya. Itulah rutinitasnya. Suatu ketika saat ia ditugaskan untuk bekerja disebuah perusahaan robotics, ia bertemu dengan seorang gadis bernama Dana. Rutinitas Chris harus terhenti sementara untuk menyelamatkan nyawa Dana.

Review Film : Sicario (2015) | Action yang bikin merinding.


- No comments
-
Bercerita tentang seorang agen FBI bernama Kate Macer. Ia adalah seorang yang idealis dan setia terhadap hukum. Suatu ketika Kate ditugaskan untuk mengungkap kasus perdagangan narkoba yang semakin merajalela. Ia dikirim di perbatasan U.S. dan Mexico. Namun ternyata semuanya tidak berjalan sesuai rencana. Misinya malah jauh menyimpang dari jalur. Kini, Kate harus mencari tahu tentang apa yang harus dihadapinya.

Ini memang film action, namun hanya terdapat sedikit adegan tembak2an. Film ini lebih menekankan kepada cerita. Membuat ceritanya terkesan gelap dan suram serta menegangkan, ditambah lagi dengan backsound yang bikin merinding membuat film ini cocok buat kamu pecinta film thriller.

Singkat cerita :

Kate Macer (Emily Blunt) - Sicario (2015)
Kata "Sicario" berasal dari orang - orang fanatik Jerusalem. Pembunuh yang memburu orang Roma yang menjajah tanah air mereka. Di Mexico, Sicario artinya pembunuh bayaran.

Kate Macer adalah seorang agen FBI yang handal. Ia sedang menjalankan misi untuk mengungkap perdagangan narkoba. Namun nampaknya si Kate ini selalu terlambat dalam menangani kasusnya, selama ini yang ia lakukan hanya membersihkan kekacauan yang disebabkan oleh mafia narkoba. Ia merasa gelisah dan sedih tentang pekerjaannya selama ini. Hingga suatu ketika, ia diajak ke El Paso untuk menangkap bos mafia dari perdagangan narkoba ini.

Matt Graver (Josh Brolin) - Sicario (2015)
Awalnya Kate bersama timnya diberitahu akan dikirim ke El Paso. Tapi ternyata ia malah dikirim ke Juarez, Mexico. Kate mulai merasa ada yang janggal dengan misi ini. Ia mulai mempertanyakan tujuannya datang kesitu. Namun rekan setimnya tidak mau mengatakan hal yang sebenarnya kepada Kate. Mereka menegaskan kepada Kate, jika memang ia mau menangkap sang bos mafia, maka ia harus menurut dan tetap menjalankan misi ini.

Alejandro (Benicio Del Toro) - Sicario (2015)
Alhasil Kate hanya bisa diam dan terus menjalankan misi ini tanpa banyak bertanya. Mengenai tujuan utama dari misi ini tetap menjadi misteri yang akan terungkap di akhir film. Sang tokoh utama yang diperankan oleh Emily Blunt benar - benar hebat dalam menjalankan perannya. Benicio Del Toro terlihat dingin dan sadis sekaligus keren dalam film ini.

Review Anime : Mob Psycho 100


- No comments
-
Bercerita tentang seorang bocah SMP dengan kekuatan yang super dahsyat. Bocah ini bernama Mob. Ia bisa mengalahkan segala macam hantu, tidak peduli seberapa hebatnya para hantu tersebut. Jika ente suka dengan karakter Saitama di One Punch Man. Maka ente juga akan suka dengan anime yang satu ini. Meski animasinya agak aneh, tapi komedinya cukup menghibur untuk mengisi waktu luangmu.

Singkat cerita :

Mob sedang bertugas bersama gurunya. - Mob Psycho 100
Kageyama Shigeo atau biasa disebut Mob adalah seorang anak yang duduk di bangku kelas 2 SMP. Mob memiliki kemampuan yang unik. Ia bisa membengkokkan sendok dan menggerakkan benda menggunakan pikirannya. Selain itu ia memiliki kemampuan psikis yang mampu digunakan untuk melawan mahluk halus atau hantu. Ia bersama dengan guru psikis nya bekerja sebagai pengusir hantu.

Mhomhok dut - Mob Psycho 100
Si guru ini bernama Arataka Reigen. Ia sebenarnya tidak memiliki kekuatan psikis. Jadi sebenarnya dia cuma ngaku - ngaku saja. Ia sengaja menjadikan Mob sebagai muridnya untuk dipekerjakan sebagai pengusir hantu karena kemampuan psikis Mob sangatlah hebat. Tapi Mob mendapat bayaran yang sangat sedikit. Padahal dia suka menipu pelanggannya untuk membayar dengan bayaran yang mahal.

Tsubomi - Mob Psycho 100
Mob menyukai seorang gadis disekolahnya. Bagi dia semua gadis itu jelek, mukanya seperti buah - buahan atau sayur. Tapi berbeda dengan gadis yang satu ini. Gadis tersebut bernama Tsubomi, ia berada di kelas yang sama dengan Mob. Ia ingin sekali mengejak ngobrol Tsubomi. Tapi ia tidak berani, mungkin karena terlalu takut dan malu. Alhasil setiap hari ia cuma bisa memandangi Tsubomi dari jarak jauh saja. Mob terus melanjutkan kesehariannya demi mencari tujuan hidupnya yang sebenarnya.

Review Anime : Ansatsu Kyoushitsu / Assassination Classroom


- No comments
-
Saat bulan dihancurkan oleh seekor mahluk misterius, para murid kelas 3-E di SMP Kunugigaoka diberi tugas khusus. Barangsiapa yang berhasil membunuh si mahluk misterius ini, akan diberi hadiah uang sebesar 10 milyar yen. Sang monster yang bisa terbang dengan kecepatan 20 Mach ini, berniat ingin menghancurkan bumi pada bulan Maret tahun depan. Tapi sebelum itu entah kenapa monster tersebut ingin mengajar dulu di kelas 3-E. Tetapi kemudian para murid akan sadar bahwa, sang monster, Korosenai sensei (guru yang tidak bisa dibunuh) atau Koro-sensei, adalah guru terbaik yang pernah ada.

Singkat cerita :

Salam pagi. - Ansatsu Kyoushitsu / Assassination Classroom
Bulan telah dihancurkan oleh seekor mahluk misterius yang sangat kuat. Para militer juga tidak sanggup menghabisi monster tersebut. Dan ia mengancam akan menghancurkan bumi di tahun depan. Anehnya, setelah merencanakan semua itu si monster ingin tinggal dibumi dulu dan mengajar di sebuah sekolah. Tapi walau bagaimanapun, pihak militer tidak bisa berbuat apa - apa selain menyetujuinya. Mereka membuat kesepakatan untuk tidak menyakiti atau membunuh murid yang ada. Akhirnya sang monster pun mulai mengajar.

Guru sejati. - Ansatsu Kyoushitsu / Assassination Classroom
Setiap hari para murid mencoba membunuh sang monster dan memperebutkan hadiah. Tapi Koro-sensei, julukan buat sang monster, malah terus - terusan bersikap baik kepada para murid. Ia tetap mengajar dengan penuh semangat meskipun disela - sela itu ia harus menghindar atau melindungi diri sendiri dari serangan para murid. Tanpa disadari, Koro-sensei dan para murid telah memiliki ikatan antara guru dan murid. Ikatan persahabatan yang sangat berharga.

Curhat sama guru. - Ansatsu Kyoushitsu / Assassination Classroom
Segera, para murid menyadari bahwa ada yang aneh dengan Koro-sensei. Mereka semakin penasaran dengan tujuan utama si sensei ini. Selain jadi guru yang hebat, Koro-sensei juga bisa jadi teman curhat. Dan bahkan mengajari para murid untuk bisa mengembangkan kemampuan membunuhnya. Menjadi pendengar untuk setiap persoalan kehidupan para murid. Suatu hari mereka juga akan mengetahui fakta dibalik kehidupan Koro-sensei.

Review Film : The Social Network (2010)


- No comments
-
Bercerita tentang perjalanan Mark Zuckerberg dalam menciptakan facebook. Berawal dari kisah asmaranya dan masalah perkuliahan lalu berlanjut saat dimana ia bertemu dengan Cameron Winklevoss dan Tyler Winklevoss. Dan dari situlah Mark mendapat ide dan mulai membangun facebook. Tapi kedua bersaudara tadi tidak terima dan mengklaim kalau Mark telah mencuri ide mereka.

Singkat cerita :

Mark Zuckerberg - The Social Network (2010)
Mark Zuckerberg adalah seorang programmer yang jenius. Nampaknya dia suka ngeblog dan bercerita tentang berbagai hal disitu. Saat diputusin oleh pacarnya, Mark jadi kecewa dan mabuk. Malam itu saat Mark sedang mabuk, ia menulis sesuatu tentang pacarnya di blog. Kemudian ia berlanjut membuat sebuah website bernama "FaceMash.com" yang memberikan peringkat terhadap semua wanita dikampus.

Eduardo - The Social Network (2010)
Dalam semalam, Mark meretas berbagai database untuk mendownload semua foto dan nama gadis yang ada di kampusnya. Akhirnya Mark pun dihukum karena tindakannya tersebut. Tapi websitenya menjadi sangat terkenal dan banyak orang jadi tertarik kepada Mark. Hingga suatu ketika Cameron Winklevoss dan Tyler Winklevoss datang kepada Mark untuk bekerja sama dengan mereka membuat sebuah website bernama "Harvard Connection".

Cameron Winklevoss dan Tyler Winklevoss - The Social Network (2010)
Website tersebut merupakan sosial media yang mirip kayak MySpace dan Friendster. Awalnya Mark ragu, tapi setelah dijelaskan perbedaannya, ia pun mulai menggarap ide tersebut. Singkat cerita Mark akhirnya berhasil membuat "Thefacebook" dengan bantuan temannya Eduardo tanpa sepengetahuan Cameron Winklevoss dan Tyler Winklevoss. Websitenya jadi sangat terkenal dan digandrungi oleh para mahasiswa dan mahasiswi. Tapi kedua bersaudara tadi tidak terima dan mengklaim kalau Mark telah mencuri ide mereka.

Review Film : The Curious Case of Benjamin Button (2008) - Lahir langsung tua, bertambah muda


- No comments
-
Bercerita tentang kisah seorang pria bernama Benjamin yang secara misterius terlahir tua. Saat bayi kulitnya sudah keriput dan saat masih anak - anak perilakunya sudah seperti orang tua. Tapi seiring bertambahnya umur Benjamin, ia jadi semakin muda. Bercerita tentang ia yang hidup di panti jompo, ikut perang, dan bertemu dengan beberapa wanita dalam hidupnya. Hingga akhirnya ia jatuh cinta.

Singkat cerita :

Benjamin saat masih kecil. - The Curious Case of Benjamin Button (2008)
Benjamin terlahir di saat akhir dari perang dunia pertama. Ibunya meninggal saat melahirkannya, sedangkan ayahnya menganggap bahwa Benjamin ini adalah monster karena bentuk tubuhnya yang tidak seperti anak - anak pada umumnya. Sehingga ayah Benjamin memutuskan untuk pergi menelantarkan Benjamin dan menitipkannya ke sebuah panti jompo. Ia ditemukan oleh Queenie yang akan menjadi ibu tiri Benjamin.

Benjamin semakin muda. - The Curious Case of Benjamin Button (2008)
Queenie menerima Benjamin apa adanya, ia tetap merawat dan membesarkan Benjamin meski dengan keanehan yang dimiliki Benjamin. Saat masih kecil, Benjamin belum bisa berjalan dengan waktu yang lama dan harus memakai kursi roda. Layaknya para orangtua, jadi ia tidak bisa bermain bersama teman - teman yang seumuran dengannya. Ia jadi kesepian dan sedih. Namun ibunya selalu menghiburnya dan menguatkan Benjamin.

Benjamin pergi merantau. - The Curious Case of Benjamin Button (2008)
Kehidupan Benjamin terus berlanjut hingga ia bertemu dengan seorang gadis cantik bernama Daisy. Benjamin sering bermain dengan Daisy saat masih kecil. Ia tidak akan pernah melupakan mata birunya. Namun saat Benjamin bertambah dewasa, ia memutuskan pergi merantau untuk bekerja dan mencari jati dirinya. Petualangan Benjamin pun dimulai.

Review Film : Suicide Squad (2016) - Penjahat penyelamat dunia.


- No comments
-
Saat Superman terbang melintasi angkasa, dunia berubah. Tapi saat ia berhenti terbang, dunia pun kembali berubah. Bercerita tentang kumpulan penjahat terburuk dari yang terburuk. Mereka punya kemampuan. Mereka dikumpulkan oleh sebuah organisasi rahasia milik pemerintah. Dan misi pertama mereka adalah : menyelamatkan dunia dari kiamat.

Singkat cerita :

Amanda Waller - Suicide Squad (2016)
Amanda Waller adalah seorang agen intelijen milik Amerika Serikat. Sudah sejak lama ia mengajukan projek Task Force X. Projek tersebut berisi sebuah rencana mengumpulkan berbagai penjahat yang memiliki kemampuan khusus, untuk bersatu dan bertarung demi Keamanan Nasional AS.

Suicide Squad - Suicide Squad (2016)
Dengan dunia yang dipenuhi dengan metahuman dan monsters dimana - mana, mungkin inilah satu - satunya harapan terbaik. Superman yang pertama mungkin bisa baik, tapi bagaimana dengan Superman yang kedua ? Saat Amanda menunjukkan aset terakhir sekaligus aset andalannya, pemerintah US akhirnya menyetujui projek tersebut.

Harley Quinn - Suicide Squad (2016)
Semuanya berjalan dengan lancar. Satu persatu mereka dikumpulkan dari kandangnya. Bahkan saat misi berjalan, semuanya bisa bisa bekerja sama dengan baik dan misi pun hampir selesai. Namun saat mereka mengetahui fakta bahwa dunia akan hancur. Apa mereka akan menyerah dan kabur ? Atau Suicide Squad akan bersatu demi menyelamatkan dunia ?