Lagi Galau ? Mungkin Film - Film Ini Cocok Buat Kamu


- No comments
1. Her (2013)


Apa jadinya jika kita bisa jatuh cinta pada kecerdasan buatan ? Film ini bercerita tentang seorang penulis bernama Theodore yang mau bercerai dengan istrinya. Tapi ia masih sangat mencintai istrinya sehingga Theodore sedih, bosan dan galau akan hidupnya. Suatu ketika ia membeli sebuah sistem operasi yang memiliki kecerdasan buatan. Sistem operasi tersebut didesain untuk beradaptasi, berpikir dan memiliki perasaan seperti manusia. Theodore pun jatuh cinta kepadanya. Ada adegan dewasa dan banyak obrolan dewasa.



2. About Time (2013)

Film bertema time travel emang gak ada matinya. Jika mengingat tentang kesalahan dan dosa - dosa kita di masa lalu, terkadang kita ingin kembali ke masa lalu dan memperbaikinya. Namun, apa itu akan membuat hidup kita jadi sempurna ? Apa dengan begitu kita bisa terhindar dari masalah ? Dan terlebih penting lagi, apa kita akan bahagia ? Lalu, seperti apasih kebahagiaan yg sejati itu ? Film ini bisa menjawabnya !

Bercerita tentang seorang pemuda penjelajah waktu yang sedang mencari cinta. Perhatian : Film ini mengandung beberapa adegan hot dan dewasa. 
LANJUT BACA >> 



3. 500 Days of Summer (2009)

Pada awal film sang pembuat film berkata bahwa ini bukanlah cerita cinta. Kamu bosen ? Baru putus ? Patah hati ? Bertepuk sebelah tangan ? Galau ? Kepikiran mantan ? Gak bisa move on ? Di PHP in ? Tidak ingin merasakan cinta lagi, atau tidak tau apa itu cinta ? Mungkin film ini cocok buat kamu.



4. The Secret Life of Walter Mitty (2013)

Bosan dengan pekerjaanmu ? Punya bos yg menyebalkan ? Dibully sama rekan kerjamu ? Pengen travelling pergi jauh keluar negeri ? Berpetualang mengelilingi dunia ? Tapi kamu gak bisa melakukan itu. Kamu gak cukup berani. Kamu sibuk dengan pekerjaan dan kesehariaanmu. Kamu suka sama seseorang, tapi kamu gak berani untuk mendekatinya. Mungkin film ini cocok buat kamu !


5. Teacher's Diary (2014)

Bercerita tentang seorang pak guru muda yang baru saja diselingkuhin dan dikhianati oleh pacarnya. Tidak hanya itu, ia juga harus pergi mengajar ke sekolah apung di desa terpencil. Selain aktivitas sehari - hari yang sulit, para murid di sekolah itu juga nakal - nakal. Namun saat si pak guru menemukan sebuah diary milik mantan bu guru di sekolah itu, semuanya mulai berubah. Pak guru menghabiskan waktunya dengan mengajar anak-anak, membaca diary bu guru dan memikirkan si bu guru.
LANJUT BACA >>


6. Fireproof (2008)

Ini adalah film rohani Kristen. Film yg sangat menyentuh dan mengharukan. Film ini berbicara tentang permasalahan pernikahan dari setiap pasangan pada umumnya. Dan film ini menggambarkan bagaimana dengan mudahnya setiap pasangan bercerai. Kamu pasti bakal dibuat menangis oleh film ini, terutama kamu para temen - temen Kristen.
"Fireproof doesn't mean a fire will never come, but that when it comes you'll be able to withstand it."

No comments :

Post a Comment